Pusat Studi Pesisir dan Kelautan (PSPK) mengadakan kuliah tamu dengan tema “Pemanfaatan Teknologi Agroplastik dalam Bidang Agrokompleks dan Kemaritiman”. Acara ini bekerjasama dengan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya (FPIK UB) dilaksanakan di Auditorium Gedung B lantai 8 Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya (FPIK UB) pada 17 April 2018.
Materi kuliah tamu yang banyak membahas tentang pengaplikasian plastik berteknologi di bidang pertanian dan perikanan disampaikan oleh Eliana Widijansih (Direktur PT. KTG), Rakhma Febriani (Technical Manager Masterbatch Solution Asia Pasific), dan Tony Daponte (Agroplastik Technology Expert). Rangkaian acara yang dimulai dengan penandatanganan Momerandum of Understanding (MoU) antara PSPK, PT. KTG dan PT. A. Schulman dihadiri sebanyak 160 peserta dari mahasiswa dan juga dosen.
Dengan adanya kuliah tamu dan penandatanganan MoU ini, diharapkan memberikan kesempatan dan peluang bagi Universitas Brawijaya, dalam hal ini Pusat Studi Pesisir dan Kelautan dengan Perusahaan PT KTG dan PT A. Schulman untuk bersama-sama mengembangkan di bidang Agrokompleks dan Kemaritiman. Selain itu, memberikan gambaran kepada mahasiswa bagaimana penggunaan plastik di dunia Agrokomplek dan Kemaritiman.